Perhiasan merupakan salah satu benda yang digemari oleh para kaum wanita. Setiap perhiasan memiliki makna yang berbeda-beda. Memberikan liontin emas alfabet bisa menjadi salah satu ide untuk menghadiahi kekasihmu di hari Valentine nanti. Liontin adalah gantungan atau mata yang menghiasi dan dapat memperindah tampilan sebuah kalung. Banyak sekali bentuk liontin mulai dari berbentuk hati, segi enam, segi delapan, abstrak, atau bahkan berbentuk alfabet.
Liontin memiliki berat yang berbeda-beda. Walaupun memiliki bentuk yang kecil, tetapi liontin emas dapat menjadi pusat perhatian saat kamu membelinya. Liontin emas alfabet cocok jika kamu ingin memakainya untuk sehari-hari maupun acara formal. Liontin emas alfabet memiliki desain timeless yang tidak pernah termakan zaman. Jika kamu ingin membelinya untuk diri sendiri atau untuk orang lain, liontin ini bisa dipakai bertahun-tahun bahkan sampai 10 tahun.
Liontin huruf merupakan perhiasan yang banyak diminati tidak hanya oleh kaum wanita, tetapi juga kaum pria. Bentuk liontin yang beragam menjadi alasan mengapa liontin emas alfabet menjadi banyak diminati. Tidak hanya bisa digunakan untuk menunjang penampilan menjadi lebih maksimal, liontin alfabet juga bisa dijadikan sebagai investasi di masa depanmu nanti. Jika kamu menyimpannya selama bertahun-tahun, maka harga jual liontin tersebut akan mengalami peningkatan yang cukup tinggi.
Penggunaan liontin alfabet yang dikenakan dengan kalung biasanya dapat menunjukan indentitas diri seseorang. Contohnya seseorang yang bernama Chelsea, akan memilih liontin dengan huruf “C” atau bahkan menggunakan semua huruf dari unsur namanya untuk dijadikan liontin.
Di generasi millennial saat ini, kamu bisa sampaikan pesan dengan memberikan hadiah kado perhiasan atau untuk merayakan valentine yang sedikit lagi akan tiba, hadiah liontin ini bisa dibilang sangat cocok untuk kekasih tercinta.
Liontin emas alfabet merupakan hadiah yang sangat romantis dengan melambangkan kasih sayang dan tanda bahwa kekasihmu sangat berharga untuk dirinya. Jika kamu ingin mengikat kekasihmu, hadiah perhiasan kalung dengan liontin alfabet ini sangat untuk kamu berikan kepada kekasihmu.
Tidak hanya bentuknya yang memikat, tetapi perhiasan liontin alfabet juga memberikan banyak manfaat. Salah satunya dapat meningkatkan kepercayaan diri si penggunanya terlebih jika dilengkapi dengan liontin yang cantik dan menarik.
Dengan menggunakan kalung liontin emas alfabet, tentunya setiap wanita akan terlihat lebih menarik. Kamu bisa melihat beberapa desain liontin emas alfabet koleksi V&Co Jewellery di sini.
Liontin dengan huruf C ini cocok untuk kamu yang memiliki nama depan C atau nama pasanganmu. Liontin ini terbuat dari emas putih yang unik dan menarik dan dapat menambah pesona penampilanmu. Terdapat butiran kristal swarovski pada bagian depan huruf C liontin yang menjadikannya terlihat elegan.
Liontin dengan inisial huruf M ini cocok bagi kamu yang memiliki nama depan dari M atau inisial nama kekasihmu. Memiliki bentuk yang glossy yang membuat liontinmu menjadi lebih berkilau. Terdapat pula lapisan rodhium yang membuat liontinmu memiliki anti korosi dan tahan lama.
Huruf I ini juga sama elegannya dengan inisial huruf yang lain. Desain yang timeless dan simple akan menjadi kombinasi yang sempurna jika dipadukan dengan gaunmu yang cantik diacara bahagiamu. Liontin ini juga cocok juga kamu ingin memakainya sehari-hari.
Liontin dengan insial G ini cocok untuk kamu yang ingin memberikan hadiah untuk orang terkasihmu. Pastikan juga nama kekasihmu atau orang yang ingin kamu berikan memiliki inisial nama G ya. Liontin ini dapat digunakan untuk berbagai acara maupun dipakai sehari-hari.
Huruf L pada liontin alphabet ini cocok untuk kamu yang memiliki nama berinisal L atau nama kekasihmu. Selain bersifat personal, liontin seperti ini bisa mengingatkan dia dengan sosokmu. Apalagi jika liontin emas ini dipakai untuk sehari-hari, hal itu membuat liontin ini sebagai tanda bahwa di setiap kegiatannya selalu diiringi olehmu.
Liontin dengan inisial huruf D ini terdapat lapisan rodhium yang membuat liontin ini memiliki sifat anti korosi dan tahan lama. Kegunaan liontin huruf D ini juga untuk menunjukan identitas dan kepribadian personalmu. Jika kamu memiliki nama yang berawalan huruf D, kamu bisa menggunakan ini sebagai perhiasan harianmu.
Untuk kamu yang menyukai memakai kalung dengan inisial huruf namamu, beberapa referensi liontin di atas bisa menjadi referensimu ketika ingin membeli liontin. Jika kamu menginginkan semua namamu terdapat pada liontin, kamu bisa custom liontinmu sesuai dengan keinginanmu.
Perlu kamu ketahui, jika kamu ingin memiliki kalung dengan liontin alphabet yang kamu custom sendiri, kamu tidak dapat memilikinya di hari kamu mencustomnya. Karena waktu untuk membuat liontin custom akan relatif lama. Harga yang ditawarkan untuk liontin alphabet pun beragam, sesuai dengan bahan apa yang dipakai untuk membuat perhiasanmu. Jika desain yang kamu minta rumit, harganya pun akan semakin naik sesuai dengan nilai seni yang terdapat pada liontinmu.
Pastikan kamu membeli liontin di toko perhiasan terpercaya, ya. Karena sekarang ini sudah banyak terjadinya penipuan jika kamu tidak dapat membedakan liontin dengan emas asli dan palsu dan juga karat yang terdapat pada liontinmu. Kamu harus memperhatikan jika membeli kalung dengan liontin, jangan sampai warna pada rantai kalungmu sama dengan liontin karena akan menjadi mati dan tidak menarik. Pastikan juga kamu menyesuaikan dengan warna kulitmu ya.
Siapa sih yang nggak pengin hari pernikahannya berjalan lancar tanpa drama? Persiapan pernikahan itu memang…
Persiapan menikah itu seperti puzzle besar—kalau ada satu bagian yang hilang, rasanya jadi nggak lengkap.…
Kepopuleran safir ternyata bukan hanya sebatas permata berkilau dengan warna yang fancy saja, loh. Batu…
Cincin nikah adalah simbol komitmen dan cinta yang akan menemani kamu dan pasangan sepanjang hidup.…
Hari spesial, penampilan juga harus spesial! Make up pengantin flawless adalah kunci untuk tampil percaya…
Memulai tahun baru dengan lamaran romantis? Tentu, ini menjadi momen yang sangat berarti dalam hidup…