Kamu mungkin sudah tidak asing lagi dengan logam muliaANTAM. Banyak orang yang menginvestasikan uang mereka pada logam mulia ANTAM. Kenalan lebih dekat dengan ANTAM, yuk!
Investasi emas merupakan salah satu jenis investasi yang paling menguntungkan, dibandingkan dengan jenis investasi lainnya seperti properti, mobil, dan barang mewah lainnya. Oleh karena itu, beberapa orang memercayakan investasi mereka dengan membeli emas batangan dari PT. ANTAM. Logam mulia ANTAM merupakan salah satu produsen logam mulia terpercaya.
Asal Mula ANTAM
Seorang pedagang emas bernama RT Braakensiek, mendirikan logam mulia ANTAM pada tahun 1930. Pada saat itu, RT Braakensiek belum memiliki lokasi untuk berjualan emas yang pasti, sehingga ia seringkali memindahkan lokasi usahanya ke beberapa tempat.
Pada tahun 1937, barulah ia menemukan sebuah lokasi tetep untuk menjalankan usaha emasnya yang bertempat di jalan Gajah Mada No 84, Jakarta Pusat. Setelah ia menemukan lokasi tetap untuk usahanya, ia mulai memurnikan emas rongsok serta hasil tambang yang ia dapat dari Bengkul dan Cikotok.
Sejarah Perubahan Emas ANTAM
Setelah itu, usaha emasnya pun mulai disahkan sebagai perusahaan legal bernama NV Essaieur an Affinage Bedrijf v/h RT Braakensiek pada tahun 1949. Sedangkan, pada tahun 1957 perusahaan tersebut mulai diambil alih oleh Bank Industri Negara dan berubah nama menjadi PT. Logam Mulia atau Logam Mulia Ltd.
Perubahan tersebut tidak lantas terhenti begitu saja, pada tahun 1962 PT. Logam Mulia berubah status menjadi PN Logam Mulia. Pada tahun 1974, PN Logam Mulia berubah menjadi salah satu unit produksi PT Aneka Tambang yang kemudian disebut dengan nama Unit Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia. Perubahan pun terus berlanjut, pada tahun 1979, perusahaan tersebut pindah ke Pulo Gadung, Jakarta Timur.
Jenis Produk ANTAM
Logam mulia ANTAM menawarkan beberapa produk di antaranya sebagai berikut:
1 LM Gold Cast Bars
2 LM Gold Minted Bars
3 Dinar & Dirham Coins
4 Industrial Products
- Gold-Palladium Alloys
- Silver Granuls
- Gold/Silver Plate & Wire
- Silver Nitrate
- Needle test
- Platinum Labware
Adapun bisnis utama dari logam mulia ANTAM adalah berhubungan langsung dengan suplai dari perusahaan tambang nasional dan unit bisnis tambang emas pongkor. Untuk kapasitas maksimal produksi emas sekitar 60 ton emas dan 250 ton perak per tahun.