cincin tunangan couple

Saling Melengkapi dengan Cincin Tunangan Couple Rekomendasi dari V&Co Jewellery!

Ketika membicarakan tentang cincin tunangan, apa yang langsung muncul di benakmu? Apakah cincinnya harus untuk wanita saja? Atau harus beli cincin tunangan couple? Lalu bagaimana dengan cincin kawin? Dapatkah cincin tunangan sekaligus menjadi cincin kawin? Tenang, semuanya akan kami bahas selengkapnya di sini. Yuk, simak!

Perbedaan Cincin Tunangan dan Cincin Nikah

Cincin tunangan dan cincin kawin
Foto: Antzcreator

Sebelum memberikan rekomendasi cincin tunangan couple, kami akan menjelaskan sedikit mengenai perbedaan cincin tunangan dan cincin nikah. Berikut adalah beberapa perbedaan mendasar dari cincin tunangan dan cincin nikah:

Waktu Pemberian

Pada dasarnya, pemakaian cincin pada prosesi pertunangan dan pernikahan adalah sebuah simbol untuk mengikat janji suci kedua pasangan. Bedanya, cincin tunangan diberikan oleh pria kepada wanita saat prosesi lamaran. Sedangkan cincin nikah diberikan saat akad nikah selesai diucapkan.

Sifat Cincin

Kemudian sifat kedua cincin ini juga berbeda. Cincin tunangan couple tidak wajib diberikan oleh pria kepada wanita jika keduanya sudah sepakat untuk tidak ada prosesi penyerahan cincin. Tenang aja, acara lamaranmu tetap sah walaupun tidak menggunakan cincin, kok. Sedangkan cincin nikah sendiri sifatnya wajib karena merupakan simbol ikatan dan menunjukkan bahwa pasangan sudah resmi menjadi suami dan istri.

Desain Cincin

Perbedaan cincin tunangan dan cincin nikah lainnya bisa dilihat dari desainnya. Cincin tunangan cenderung memiliki desain yang lebih rumit dan tambahan batu permata yang mewah. Hal ini karena pemakaiannya yang hanya sementara. Cincin pernikahan sendiri biasanya memiliki desain yang lebih sederhana karena akan digunakan dalam jangka waktu yang panjang agar tidak mengganggu aktivitas sehari-hari.

Siapa yang Memakainya

Cincin tunangan juga biasanya hanya dipakai oleh wanita saja. Namun seiring berkembangnya waktu, pria juga bisa memakai cincin tunangan baik dengan desain yang sama atau berbeda dengan pasangannya. Sedangkan untuk cincin nikah sendiri biasanya dipakai oleh kedua belah pihak setelah prosesi akad nikah dan melakukan prosesi tukar cincin.

Pemakaian Cincin Pada Jari

Perbedaan cincin tunangan couple dengan cincin nikah berikutnya adalah pada posisi pemakaiannya. Jari manis tangan kiri, biasanya menjadi tempat cincin tunangan bertahta, sedangkan cincin nikah biasanya melingkar di jari manis tangan kanan. Namun, di beberapa tradisi dan kepercayaan mungkin terdapat perbedaan perihal ini.

Perlukah Menggunakan Cincin Tunangan Couple?

beda cincin tunangan dan lamaran
Wedding Ring – V&Co Jewellery

Setelah memahami penjelasan di atas, mungkin kamu bertanya-tanya perlukah menggunakan cincin tunangan couple dan apakah cincin ini bisa dijadikan sebagai cincin nikah? Jawabannya adalah: bisa dan boleh.

Ketika membicarakan tentang serba-serbi pernikahan, semua keputusan ada di tangan kamu dan pasangan untuk mendapatkan hal yang sama-sama diinginkan. Jadi apakah kamu dan pasangan akan menggunakan cincin tunangan couple, bagaimana desainnya, apakah cincin tunangan akan berbeda dengan cincin nikah, dan lain sebagainya, semua bisa kamu putuskan bersama dengan pasangan.

Jika kamu ingin menghemat biaya, maka kamu bisa membeli satu cincin tunangan saja, yaitu untuk pihak wanita. Tapi kamu juga boleh kok untuk tidak menggunakan cincin sama sekali mengingat cincin tunangan sifatnya tidaklah wajib. Hal ini memudahkan untuk kamu dan pasangan yang kurang mampu dalam ekonomi atau ada alasan lainnya untuk tidak memakai cincin tunangan.

Kamu juga bisa menggunakan cincin tunangan couple untuk mengikat pasangan pada momen berharga ini. Biasanya, cincin tunangan memiliki cerita personal di baliknya sesuai dengan desain yang dibuat oleh setiap pasangan. Ada yang desainnya serupa, ada yang desainnya saling melengkapi, dan desain unik lainnya.

Cincin tunangan ini juga nantinya bisa kamu jadikan sebagai cincin pernikahan. Jadi pada prosesi tukar cincin setelah akad pernikahan, kamu dan pasangan cukup memindahkan posisi cincinnya dari jari manis tangan kiri ke jari manis tangan kanan. Jadi kamu tidak perlu membeli cincin lagi.

10 Rekomendasi Desain Cincin Tunangan Couple

Seperti yang sudah disinggung sedikit di atas, ada banyak desain cincin tunangan couple yang bisa kamu gunakan bersama pasangan. Mulai dari desain yang timeless dan sederhana hingga cincin dengan desain yang rumit hingga custom. Berikut adalah 10 rekomenasi desain cincin tunangan coouple dari VnCo Jewellery yang bisa kamu jadikan sebagai referensi.

cincin kawin emas

Untuk kamu dan pasangan yang menyukai desain sederhana, kamu bisa memilih sepasang cincin emas polos ini. Kombinasi permukaan glossy dan doff-nya memberikan kesan elegan pada cincin. Untuk cincin pria, tidak ada tambahan batu permata sehingga memudahkan aktivitas sehari-hari. Sedangkan cincin wanita dihiasi dengan satu round diamond 0.10 karat yang menawan.

Cincin tunangan emas untuk pasangan

Desain cincin tunangan couple yang sederhana dan klasik selalu menjadi pilihan banyak orang karena cocok dipakai kapan saja dan desainnya yang tidak lekang oleh waktu. Seperti cincin couple Simple WRC0038 ini. Permukannya yang berpasir memberikan kesan gradasi yang menarik pada cincin. Dilengkapi dengan round diamond 0.03 karat pada cincin wanita yang menambah kesan mewah dan elegan.

Simple Wedding Ring WR0598

Mau tampil beda dengan pasangan? Bisa banget pakai cincin Simple WR0598 yang bisa kamu pilih bahannya sesuai dengan selera. Kami menyediakan berbagai bahan logam mulia mulai dari white gold, yellow gold, rose gold, paladium, platina, hingga silver yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan. Kedua cincin memiliki desain yang simpel tanpa ada tambahan batu mulia. Kombinasi permukaan doff dan glossy di sisi cincin membuat tampilan cincin tetap cantik dan elegan. Nyaman banget untuk pemakaian sehari-hari!

cincin nikah emas sepasang

Setelah membagikan 3 desain cincin simpel di atas, sekarang saatnya kami merekomendasikan cincin tunangan couple dengan desain exclusive. Dibuat dari dua bahan logam mulia yang berbeda dan menonjolkan keunikan desain pada cincin baik pada cincin pria maupun cincin wanita.

Model cincin pria dibuat lebih sederhana tanpa ada tambahan batu mulia atau ornamen apapun. Sedangkan cincin wanita dihiasi dengan round diamond 0.15 karat dengan logam yang mengerucut di bawahnya seperti pita. Cincin ini akan melingkari jarimu dengan baik dan manis!

Exclusive WR0066

Desain cincin dengan bagian atas yang menyerupai huruf W yang memberikan kesan unik dan menarik. Kombinasi 2 bahan dengan warna yang berbeda juga semakin menonjolkan keindahan cincin Exckusive WR0066 ini. Pada cincin wanita, dihiasi 16 berlian yang masing-masing berukuran 0.14 karat untuk memberikan kesan stylish dan mewah.

 

Exclusive WRF0091

Tetap tampil mewah dengan cincin tunangan couple yang simpel ini. Permukaan cincin pria dengan model rustic yang unik mampu menonjolkan keunikannya. Sedangkan cincin wanita dihiasi dengan 1 round diamond 0.05 karat dengan 4 side diamond 0.06 karat.

Cincin tunangan emas couple Exclusive WR0253

Punya selera yang berbeda dengan pasangan? Kamu lebih suka cincin yang simpel sedangkan pasangan ingin cincin yang mewah? Tenang aja, ada cincin Exclusive WR0253 yang bisa kamu jadikan sebagai pilihan yang tepat. Desain cincin pria yang simpel dan timeless dipasangkan dengan desain cincin wanita yang menyerupai bentuk mahkota dan dihiasi dengan 3 berlian sebesar 0.08 karat. 

 

Exclusive WR0474

Ada juga desain cincin yang saling melengkapi seperti cincin Exclusive WR 0474 ini. Pada cincin pria, ada bagian yang menonjol seperti huruf V. Sedangkan cincin wanita sendiri berbentuk huruf V di bagian ujungnya. Cincin wanita juga ditaburi dengan 15 berlian sebesar 0.08 karat untuk melengkapi keindahan tampilannya.

model cincin nikah Fingerprint WRFP0001

Ingin cincin tunangan couple terasa lebih personal? Kamu bisa custom cincin Fingerprint WRFP0001 ini dengan ukiran sidik jari kamu dan pasangan pada permukannya. Seperti yang kita ketahui bahwa sidik jari manusia tidak ada yang sama. Jadi dengan menggunakan cincin fingerprint ini, maka kamu tidak akan menggunakan cincin yang sama dengan orang lain. Jadi hanya kamu dan pasangan yang memiliki cincin ini. Selain itu, masing-masing cincin juga dihiasi dengan 1 round diamond sebesar 0.07 karat sehingga terlihat lebih mewah dan menawan.

Cincin tunangan couple Enggrave WRE0003

Last but not least, desain cincin tunangan couple yang spesial adalah dengan ukiran nama kamu dan pasangan di permukannya. Dengan menggunakan cincin ini, kamu akan selalu teringat momen berkesan dan bahagia bersama pasangan meskipun sedang tidak bersama. Cincin pria dihiasi dengan 1 round diamond sebesar 0.08 karat dan cincin wanita dengan 1 round diamond sebesar 0.10 karat.

Sekian pembahasan lengkap mengenai perbedaan cincin tunangan dan cincin nikah hingga 10 rekomendasi desain cincin tunangan couple yang bisa kamu pilih sesuai selera. Jadi, mana cincin yang paling cocok buat kamu dan pasangan? Yuk kepoin desain cincin lainnya di V&Co Jewellery yang bisa kamu jadikan sebagai referensi tambahan!