Konsep pernikahan bertema outdoor atau garden party dengan venue pernikahan outdoor di Jakarta belakangan ini mulai diminati, apalagi oleh kaum millennials.
Pesta pernikahan modern bergaya intimate wedding mulai hits di kalangan anak muda. Tentunya untuk memenuhi tema pesta pernikahan yang diinginkan, pemilihan venue wedding menjadi hal yang sangat penting yang harus dipersiapkan. Nah, kira-kira venue pernikahan outdoor mana aja sih yang cocok untuk tema pesta pernikahan garden party? Di sini, kami akan berikan beberapa rekomendasi venue pernikahan outdoor di Jakarta yang cantik untuk calon pasangan pengantin.
Jika calon pasangan pengantin mencari venue pernikahan outdoor di Jakarta dengan nuansa etnik khas Jawa, maka Rumah Sarwono adalah pilihan yang tepat. Venue ini bisa menampung kapasitas sampai 500 orang, sehingga gaya intimate wedding yang diinginkan terasa sangat kental serta terkesan hangat dan private.
Rumah Sarwono memiliki luas ruangan sekitar 420m2, terdapat panggung, pendopo, dan pajangan-pajangan antik khas Jawa. Rumah Sarwono ini juga dilengkapi fasilitas AC, genset, ruang VIP atau ruang keluarga, dan area parkir. Rumah Sarwono berlokasi strategis di Jalan Raya Pasar Minggu KM 18.2, Pejaten Timur, Jakarta Selatan. Apabila calon pasangan pengantin malas mencari vendor lain untuk kelengkapan pesta pernikahan, Rumah Sarwono ini juga menyediakan vendor sendiri untuk full package. Ini gambaran untuk venue Rumah Sarwono.
Apabila calon pasangan pengantin mencari alternatif lain untuk venue pernikahan outdoor di Jakarta, Roema 7a menawarkan vanue dengan nuansa etnik yang sangat menarik. Bisa jadi salah satu pilihan nih. Roemah 7a ini sangat identik dengan tradisi Jawa yang berisi rumah joglo dan perabotan khas rumah Jawa.
Roemah 7a ini merupakan venue seluas 3000 meter persegi yang dapat menampung tamu dengan kapasitas 600 orang. Kawasan Roemah 7a terbagi dua, yaitu 60% outdoor berupa taman dan area terbuka dan 40% indoor berupa rumah dengan ornament khas Jawa. Selain area terbuka dan rumah joglo, Roemah 7a menyediakan fasilitas pendukung yaitu AC, vendor katering, tenda, sound system, dekorasi, dan area parkir. Jadi, untuk calon pasangan pengantin yang ingin full package, Roemah 7a dapat menyediakan wedding package komplit. Roemah 7a ini berlokasi di Jl. Lb. Bulus I No.7A, RT.12/RW.4, Cilandak Barat, Cilandak, Kota Jakarta Selatan. Berikut gambaran area venue.
Untuk calon pasangan pengantin yang mencari venue pernikahan outdoor di Jakarta dengan nuansa taman dan kompleks rumah, Bumi Harum Manis bisa jadi pilihan yang tepat. Venue yang berlokasi di Jln. Lebak Bulus 1 no. 62 ini merupakan kompleks perumahan keluarga yang terdiri dari beberapa rumah dan ada penginapan.
Terdapat area parkir yang luas, kebun dengan luas 2.5 hektar, rumah joglo, dan ruang VIP. Untuk full package, Bumi Harum Manis juga menyediakan vendor rekanan untuk melengkapi pesta pernikahan calon pengantin seperti wedding planner, fotografi dan videografi, dekorasi, dan katering. Untuk info lebih lengkapnya, kamu bisa lihat websitenya di http://bumiharummanis.com dan berikut gambaran area venue.
Buat calon pengantin yang menyukai venue outdoor dengan nuansa gedung-gedung Jakarta di tengah-tengah gedung perkantoran, harus mempertimbangkan Talavera Terrace sebagai tempat pilihan. Talavera Terrace merupakan taman outdoor yang modern dan mewah.
Talavera Terrace yang berlokasi di Jln TB. Simatupang Kav 22-26, Jakarta Selatan ini full outdoor. Selain itu, pihak Talavera Terrace juga dapat menyiapkan full package wedding dengan vendor katering, wedding organizer, dan dekorasi dengan vendor rekanan.
Salah satu venue pernikahan outdoor di Jakarta yang menyediakan dan memadukan keistimewaan pedesaan dengan modernitas adalah Plataran Cilandak. Di sana ada kanopi pepohonan yang rimbun, taman, bangunan joglo, dan villa-villa joglo yang terbuat dari kayu.
Plataran Cilandak menyediakan fasilitas lainnya termasuk panggung kayu, kolam renang, toilet umum, ruang VIP, dan tempat parkir yang luas. Venue yang berlokasi Jln. Durian no.16, Cilandak KKO Marinir, Jakarta Selatan ini berkapasitas 750 orang dengan lahan seluas 2 hektar. Untuk info lebih lengkapnya, bisa mengunjungi laman official nya di https://www.plataran.com dan berikut gambar di bawah ini untuk venuenya.
Alternatif lainnya untuk calon pengantin yang ingin mengadakan pesta pernikahan outdoor adalah venue bernuansa etnik dan teduh yaitu Rumah Ranadi. Venue ini cocok untuk pasangan yang ingin mengadakan intimate wedding karena kapasitas maksimal tempat ini hanyalah 500 tamu.
Eksterior dan interior Rumah Ranadi didominasi oleh kayu bernuansa modern. Selain itu, terdapat pendopo dan joglo serta taman yang luas di venue ini. Rumah Ranadi berlokasi di Jln. Jeruk Purut Buntu no.67N, RT.6/RW.3, Cilandak Tim., Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan. Sangat pas di tengah kota, dan ini gambaran untuk venue Rumah Ranadi.
Untuk calon pengantin yang menyukai seni dan kegiatan sosial, Taman Kajoe akan cocok jadi venue pernikahan outdoor di Jakarta. Taman Kajoe memiliki venue outdoor dan indoor dengan nuansa budaya yang kental.
Untuk venue indoor, terdapat taman luas dengan rumput hijau dan bunga yang cantik. Taman Kajoe berlokasi di Jalan Melati No.57-58, Cilandak Timur, Pasar Minggu, RT.4/RW.2, Cilandak Tim., Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan dengan kapasitas 500 tamu. Untuk info lebih lengkapnya, bisa mengecek laman officialnya di http://www.tamankajoe.com dan berikut adalah gambaran dari venuenya sebagai gambaran untuk menentukan pilihan.
Siapa sih yang nggak pengin hari pernikahannya berjalan lancar tanpa drama? Persiapan pernikahan itu memang…
Persiapan menikah itu seperti puzzle besar—kalau ada satu bagian yang hilang, rasanya jadi nggak lengkap.…
Kepopuleran safir ternyata bukan hanya sebatas permata berkilau dengan warna yang fancy saja, loh. Batu…
Cincin nikah adalah simbol komitmen dan cinta yang akan menemani kamu dan pasangan sepanjang hidup.…
Hari spesial, penampilan juga harus spesial! Make up pengantin flawless adalah kunci untuk tampil percaya…
Memulai tahun baru dengan lamaran romantis? Tentu, ini menjadi momen yang sangat berarti dalam hidup…