Dalam kehidupan pernikahan, momen-momen istimewa tidak hanya terjadi pada hari pernikahan saja. Salah satu momen penting yang dapat mempererat hubungan suami istri adalah memperbarui janji pernikahan, atau yang dikenal dengan istilah “Vow Renewal”.
Setelah baru-baru ini artis Hollywood Justin Bieber dan Hailey Bieber melakukan vow renewal di Hawaii, topik tentang pembaruan janji pernikahan ini pun jadi banyak diperbincangkan. Namun, apakah kamu perlu memperbarui janji pernikahan? Artikel ini akan mengupas tuntas tentang vow renewal dan apa saja yang perlu kamu lakukan ketika ingin memperbarui janji pernikahan dengan pasanganmu.
Mari kita mulai dari hal yang paling basic yaitu tentang definisi vow renewal itu sendiri. Vow renewal adalah upacara di mana pasangan suami istri memperbarui janji pernikahan mereka. Ini biasanya dilakukan untuk merayakan tonggak penting dalam pernikahan, seperti ulang tahun pernikahan yang ke-10, 25, atau 50 tahun. Vow renewal dapat menjadi momen yang penuh makna untuk mengingat kembali komitmen yang telah dibuat dan merayakan perjalanan kamu bersama pasangan.
Ada banyak alasan yang membuat para pasangan merasa perlu melakukan vow renewal, berikut beberapa diantaranya:
Vow renewal sering dilakukan untuk merayakan ulang tahun pernikahan yang signifikan. Misalnya, wedding anniversary yang ke-5, 10, 25, 50 tahun dan seterusnya. Ini bisa menjadi cara yang indah untuk menghormati dan merayakan perjalanan panjang bersama dan mengakui pencapaian yang telah diraih.
Memperbarui janji pernikahan bisa menjadi cara untuk menguatkan kembali komitmen satu sama lain. Ini adalah kesempatan untuk menyatakan kembali cinta dan dedikasi yang mungkin telah berkembang seiring waktu.
Mungkin saat menulis janji pernikahan yang pertama kamu masih belum mengenal pribadi pasangan. Namun, setelah menjalani hidup bersama selama beberapa lama, pastinya kamu bisa menemukan hal-hal yang tadinya mungkin tidak terpikirkan sama sekali, atau ada komitmen-komitmen yang perlu dipertegas. Nah, untuk itu lah ada momentum vow renewal ini.
Layaknya menikah untuk kedua kalinya dengan orang yang sama. vow renewal bisa menjadi momen yang sangat berkesan dan romantis. Dengan upacara yang indah, kamu bisa mengulang kenangan manis pernikahan pertama dan bahkan menciptakan kenangan baru yang tak kalah berharga.
Dalam upacara vow renewal ini kamu bisa menggunakan busana yang indah, mendekorasi tempat acara, serta mengundang teman-teman atau keluarga terdekat untuk menyaksikannya. Pastinya, kamu dan pasangan akan merasakan pengalaman dengan suasana romantis yang tercipta bak menikah lagi!
Satu lagi alasan yang banyak melandasi para pasangan untuk melakukan pembaruan janji nikah adalah untuk mengatasi masa sulit bersama pasangan. Pernikahan bukan hal yang mudah, tentu di dalam bahtera rumah tangga itu ada pasang surut yang dirasakan.
Maka, untuk bisa bertahan dan berdamai dengan pasangan yang kamu pilih menjadi pendampingmu untuk seumur hidup itu adalah sebuah pencapaian yang berharga dan patut untuk dirayakan. Sebab, kamu dan pasangan telah bisa berkompromi dan mengalahkan ego masing-masing, serta berhasil mengatasi berbagai hambatan yang ditemukan dalam pernikahan itu.
Setelah melewati masa-masa sulit dalam pernikahan, vow renewal bisa menjadi simbol dari awal baru. Ini adalah cara untuk merayakan kekuatan cinta yang telah membantu kamu melalui tantangan.
Tidak ada aturan baku mengenai kapan harus melakukan vow renewal. Beberapa pasangan memilih untuk melakukannya pada ulang tahun pernikahan yang signifikan, sementara yang lain mungkin memilih momen setelah melewati masa sulit atau mencapai pencapaian penting bersama. Yang terpenting adalah memilih waktu yang bermakna bagi kamu berdua.
Lokasi adalah elemen penting dalam vow renewal. Pilihlah tempat yang memiliki makna khusus bagi kamu berdua, seperti tempat pertama kali bertemu atau lokasi bulan madu. Bila perlu, ciptakan suasana yang indah dengan dekorasi yang hangat dan romantis agar momen pembaruan sumpah pernikahan ini menjadi semakin sakral dan bermakna.
Kamu dapat membuat upacara ini intim dengan hanya mengundang keluarga dan teman dekat, atau membuatnya lebih besar dengan mengundang lebih banyak orang. Pastikan mereka yang hadir adalah orang-orang yang berarti dalam perjalanan pernikahan kamu.
Salah satu bagian terpenting dari vow renewal adalah menulis janji baru. Ini adalah kesempatan untuk mengungkapkan perasaan dan harapan yang mungkin telah berkembang selama bertahun-tahun.
Seperti pernikahan, vow renewal juga memerlukan perencanaan detail. Mulai dari dekorasi, musik, hingga makanan. Buatlah suasana yang mencerminkan kepribadian dan kisah cinta kamu.
Jawabannya sangat tergantung pada kamu dan pasangan. Jika kamu dan pasangan merasa perlu merayakan perjalanan bersama, menguatkan komitmen, atau mengatasi masa sulit dengan cara yang bermakna, vow renewal bisa menjadi pilihan yang tepat. Namun, tidak ada kewajiban untuk melakukannya. Yang terpenting adalah bagaimana kamu dan pasangan merayakan cinta dan komitmen dalam pernikahan kamu.
Jadi, vow renewal itu adalah tradisi yang indah dan penuh makna. Ini memberikan kesempatan untuk memperbarui janji, merayakan perjalanan bersama, dan menciptakan kenangan baru. Apakah perlu memperbarui janji pernikahan? Hanya kamu dan pasangan yang bisa menjawabnya. Yang pasti, apapun keputusan kamu, merayakan cinta dan komitmen adalah hal yang selalu patut dirayakan.
Semoga artikel ini dapat membantu kamu memahami lebih dalam tentang vow renewal dan mempertimbangkan apakah tradisi ini tepat untuk kamu dan pasangan, ya. Selamat merayakan cinta dan kebersamaan!
Nggak terasa tahun 2024 akan segera usai! Dalam fashion jewellery, perhiasan emas selalu menjadi pilihan…
Cincin bukan sekadar aksesori; ia adalah bahasa tanpa kata yang mampu mengungkapkan cinta, komitmen, dan…
Halo, calon pengantin! Siapa sih yang nggak pengen momen pernikahannya berjalan mulus tanpa hambatan? Buat…
Pernikahan adalah salah satu momen paling berharga dalam hidup, dan persiapannya tentu nggak boleh asal-asalan.…
Kamu mungkin sudah sering mendengar kalau menikah itu adalah salah satu momen terindah dalam hidup.…
Mau acara lamaran yang nggak sekedar tepuk tangan dan tukar cincin? Saatnya bikin momen yang…