undangan pernikahan islami

Undangan Pernikahan Islami, Isinya Apa Saja?

Undangan pernikahan merupakan salah satu hal terpenting saat melakukan persiapan pernikahan. Kamu tidak boleh sembarangan menuliskan sesuatu di sana. Tak hanya undangan pernikahan biasa, undangan pernikahan islami juga tidak boleh sembarangan. Meski tidak beda jauh dengan undangan pernikahan pada umumnya, kamu harus tetap memperhatikannya.

Perbedaan undangan pernikahan islami dengan undangan pernikahan biasa hanyalah kalimat pembuka dan doa-doa yang ada di dalamnya. Undangan pernikahan islami biasanya memuat ayat-ayat Al Quran atau kutipan-kutipan Nabi Muhammad.

undangan pernikahan islami
alibaba.com

Doa-doa Undangan Pernikahan Islami

Jika kamu tetap ingin menggunakan doa di undangan pernikahanmu, di bawah ini ada doa yang biasanya ada di undangan pernikahan. Kamu bisa menggunakannya untuk undangan pernikahanmu.

1. QS. Ar-Ruum 30 : 21

وَمِنْ آيَاتِهِ أَنْ خَلَقَ لَكُم مِّنْ أَنفُسِكُمْ أَزْوَاجاً لِّتَسْكُنُوا إِلَيْهَا وَجَعَلَ بَيْنَكُم مَّوَدَّةً وَرَحْمَةً إِنَّ فِي ذَلِكَ لَآيَاتٍ لِّقَوْمٍ يَتَفَكَّرُونَ

“Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu isteri-isteri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir.”

2. QS. Yasiin 36 : 36

سُبْحَانَ الَّذِي خَلَقَ الْأَزْوَاجَ كُلَّهَا مِمَّا تُنبِتُ الْأَرْضُ وَمِنْ أَنفُسِهِمْ وَمِمَّا لَا يَعْلَمُونَ

“Maha Suci Tuhan yang telah menciptakan pasangan-pasangan semuanya, baik dari apa yang ditumbuhkan oleh bumi dan dari diri mereka maupun dari apa yang tidak mereka ketahui.”

3. QS. Adz-Dzariyyat 51 : 49

وَمِن كُلِّ شَيْءٍ خَلَقْنَا زَوْجَيْنِ لَعَلَّكُمْ تَذَكَّرُونَ

“Dan segala sesuatu Kami ciptakan berpasang-pasangan supaya kamu mengingat kebesaran Allah”

4.  Doa Nabi Muhammad SAW, pada pernikahan putrinya Fatimah Az Zahra dengan Ali bin Abi Thalib

“Semoga Allah SWT menghimpun yang terserak dari keduanya memberkati mereka berdua, meningkatkan kualitas keturunannya sebagai pembuka pintu rakhmat, sumber ilmu dan hikmah serta pemberi rasa aman bagi umat.”

Template Undangan Pernikahan Islami

Maha Suci Allah yang telah menciptakan makhluk-Nya berpasang-pasangan

Ya Allah perkenankanlah putra-putri kami :

Nama Mempelai Putri

Nama orang tua mempelai putri

Dengan

Nama Mempelai Putra

Nama orang tua mempelai putra

Untuk mengikuti Sunnah Rasul-Mu dalam membentuk

keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah

maka izinkanlah putra-putri kami menikah.

Akad Nikah :

Hari : ………………

Tanggal : …………………..

Jam : ………………..

Tempat : ……………………….

Kehadiran adalah silaturahmi, restu adalah do’a kasih sayang. Keikhlasan

adalah ketulusan hati, maka tiada yang dapat membuat kami bahagia

selain langkah Bapak/Ibu/Saudara/i yang diiringi do’a rstu dan keikhlasan

dalam memberikan cinta kasih kepada kedua mempelai

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Kami yang berbahagia

Nama orang tua mempelai putri                                  Nama orang tua mempelai putra

Nama Kedua Mempelai

Kata-kata Mutiara dalam Undangan Pernikahan Islami

Dalam undangan sekarang ini banyak dimasukkan kata-kata indah untuk menjadi kata-kata undangan pernikahan islami. Biasanya kata-kata indah ini diletakkan di bagian depan undangan pernikahan maupun di bagian belakang. Kata-kata mutiara islami ini pun memiliki beragam sumber. Ada yang bersumber dari salah satu ayat Al-Quran tentang pernikahan, ada juga yang diambil dari sabda Nabi Muhammad SAW dan sumber-sumber lainnya.

1. QS. An Nuur (24) : 32

“Dan nikahkanlah orang-orang yang sendirian di antara kamu, dan orang-orang yang layak (menikah) dari hamba sahayamu yang lelaki dan hamba-hamba sahayamu yang perempuan. JIKA MEREKA MISKIN ALLAH AKAN MENGKAYAKAN MEREKA DENGAN KARUNIANYA. Dan Allah Maha Luas (pemberiannya) dan Maha Mengetahui.”

2. Qs. At Taubah (9) : 71

“Dan orang-orang yang beriman, lelaki dan perempuan, sebahagian mereka (adalah) menjadi pelindung (penolong) bagi sebahagian yang lain. Mereka menyuruh (mengerjakan) yang ma’ruf, mencegah dari yang munkar, mendirikan shalat, menunaikan zakat, dan mereka taat kepada Allah dan Rasulnya. Mereka itu akan diberi rahmat oleh Allah; sesungguhnya Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana.”

3. Qs. An Nuur (24) : 26

“Wanita yang baik adalah untuk lelaki yang baik. Lelaki yang baik untuk wanita yang baik pula (begitu pula sebaliknya). Bagi mereka ampunan dan reski yang melimpah (yaitu: Surga).”

4. HR. Ibnu Majah, dari Aisyah r.a.

“Anjuran-anjuran Rasulullah untuk Menikah: Rasulullah SAW bersabda: “Nikah itu sunnahku, barangsiapa yang tidak suka, bukan golonganku!”

5. HR. Baihaqi

“Jika ada manusia belum hidup bersama pasangannya, berarti hidupnya akan timpang dan tidak berjalan sesuai dengan ketetapan Allah SWT dan orang yang menikah berarti melengkapi agamanya, sabda Rasulullah SAW: “Barangsiapa diberi Allah seorang istri yang sholihah, sesungguhnya telah ditolong separoh agamanya. Dan hendaklah bertaqwa kepada Allah separoh lainnya.”

6. HR. Ibnu Ady dalam kitab Al Kamil dari Abu Hurairah

“Shalat 2 rakaat yang diamalkan orang yang sudah berkeluarga lebih baik, daripada 70 rakaat yang diamalkan oleh jejaka (atau perawan).”

7. HR. Bukhari

Rasulullah SAW. bersabda: “Seburuk-buruk kalian, adalah yang tidak menikah, dan sehina-hina mayat kalian, adalah yang tidak menikah.”

Undangan pernikahan islami tidak berbeda jauh dengan undangan pernikahan pada umumnya. Sebelum membuat undangan pernikahan, alangkah lebih baiknya jika kamu mencari referensi terlebih dahulu agar undangan yang kamu buat tidak ada kesalahan dan kekeliruan. Sesuaikan dengan seleramu, ya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *