Menentukan tempat untuk mengadakan pesta pernikahan merupakan poin yang menjadi pertimbangan penting. Pasalnya, pemilihan tempat memiliki pengaruh pada kenyamanan mempelai pengantin, keluarga, dan tamu undangan lainnya. Dewasa ini, konsep pernikahan outdoor menjadi tren tersendiri di kalangan millennials. Konsep outdoor dinilai lebih sesuai dengan millenials karena out of the box. Contoh pemilihan tempat konsep pernikahan outdoor yaitu di halaman rumah, dan pantai.
Kelebihan konsep pernikahan outdoor yaitu lebih hemat, efektif, membuat suasana lebih intim di antara tamu undangan, dan lainnya. Jika kurang tepat menentukan tempat di mana Anda akan mengadakan pernikahan, maka bersiaplah dengan komentar-komentar dari tamu undangan. Jika Anda tinggal dekat dengan pantai, opsi konsep pernikahan di pantai menjadi ide yang cemerlang. Berikut 7 Kelebihan Mengadakan Pernikahan di Pantai yang perlu Anda ketahui.
1. Hemat biaya
Hemat menjadi satu kata yang terlintas jika Anda melangsungkan pernikahan di pantai. Anda bisa lebih meminimalisir dana untuk sewa gedung, sewa sound system lengkap, dan sebagainya. Bisa dibayangkan betapa hematnya, kan? Anda bisa mengalokasikan wedding budget untuk keperluan lainnya. Contohnya, untuk mempersiapkan bulan madu di negara, kota, ataupun pulau impian Anda bersama pasangan.
2. Lebih akrab dengan tamu undangan
Di hari yang berbahagia, Anda tentunya berharap jika semua orang yang berada di venue pernikahan juga ikut merasakan kebahagiaan yang Andadan pasangan rasakan. Nah, salah satu caranya yaitu membuat suasana pesta pernikahan Anda lebih akrab dan hangat. Pernikahan di pantai membuat Anda hanya mengundang orang-orang terdekat Anda, sehingga saat acara berlangsung, Anda bisa menyapa mereka satu per satu. Hal itu akan membuat tamu undangan merasa dihargai kedatangannya. Berbeda dengan konsep pernikahan di gedung atau indoor. Anda pasti mengundang lebih banyak orang dan tentunya, Anda menjadi sulit berkomunikasi dengan mereka.
3. Tidak membosankan
Konsep pernikahan di pantai merupakan hal yang baru, dan belum booming layaknya konsep pernikahan indoor. Bisa dipastikan tamu undangan yang datang pun merasa terkesan dengan pesta pernikahan Anda. Belum lagi konsep pernikahan di pantai selalu berhasil memukau para tamu. Ditambah pasir pantai yang terkesan ramah, menimbulkan kesan baru dan tidak terlupakan pada acara pernikahan Anda.
Suara debur ombak dari air laut pun tidak absen menjadi unsur penambah estetika konsep pernikahan Anda. Dijamin, tamu undangan merasa nyaman dan suka dengan konsep pernikahan di pantai yang Anda buat.
4. Tempat lebih luas
Tentunya Anda tahu jika pantai sangat luas. Hal itu memudahkan Anda untuk membuat dekorasi yang lebih optimal. Meskipun Anda mengundang banyak kerabat pun, pantai tidak akan penuh. Anda bisa menggunakan seluruh bibir pantai jika Anda mau. Tapi, jangan sampai dekorasi menjadi kosong karena Anda memakai tempat terlalu luas, ya! Cukup dioptimalkan berapa luas seharusnya Anda memakai venue tersebut.
5. Lebih romantis
Tentunya Anda menginginkan kesan romantis bisa tercipta di hari berbahagia Anda dengan pasangan. Pernikahan di pantai bisa menjadi solusinya. Anda bisa mendapatkan hal-hal yang tidak bisa Anda dapatkan jika Anda menggunakan konsep pernikahan indoor. Contohnya adalah suasana pantai yang tenang akan membuat acara menjadi lebih sakral, apalagi saat pengucapan janji suci atau ikrar pernikahan. Lalu, deburan ombak pantai pun menambah kesan romantis di acara pernikahan Anda dan pasangan. Seru, ya?
6. Tidak perlu sewa tenda
Tenda adalah hal yang paling penting jika Anda menggunakan konsep pernikahan indoor. Namun tidak jika Anda menggunakan konsep pernikahan outdoor seperti pantai. Anda hanya memerlukan tenda sederhana pada saat acara berlangsung. Hal yang tidak mungkin jika Anda membuat tenda-tenda besar di pantai. Tenda yang dibutuhkan biasanya hanya untuk memberikan border venue pernikahan Anda. Itupun hanya tenda sederhana, tidak semegah tenda pernikahan pada umumnya. Tidak perlu khawatir, pernikahan Anda tetap indah jika Anda memilih vendor penyewaan tenda yang tepat.
7. Alunan musik menjadi lebih indah
Konsep pernikahan di pantai tentunya membutuhkan musik sebagai pembangun suasana. Bukan jenis musik menghentak yang cocok untuk konsep pantai, namun musik yang membangun suasana tenang dan romantis bisa menjadi pilihan. Anda bisa merasakan ketenangan dengan musik romantis yang Anda putar di hari berbahagia Anda. Anda juga bisa meminta teman Anda menyanyi untuk Anda. Bisa dibayangkan jika musik romantis dipadukan dengan ketenangan pantai? Anda harus mencobanya.
Kelebihan konsep pernikahan outdoor di atas bisa dijadikan referensi jika Anda dan pasangan ingin melangsungkan pesta pernikahan yang berbeda dari yang lain. Pastikan untuk memikirkan matang-matang pesta seperti apa yang Anda inginkan. Juga, konsep merupakan hal yang penting di manapun Anda melangsungkan pernikahan. Kenyaman Anda dan pasangan di hari pernikahan tetap nomor satu, ya!