Cincin kawin berlian termasuk yang menawan dan memberikan kesan elegan tersendiri. Maka tak heran akan banyak sekali orang yang ingin memakai perhiasan satu ini. Mungkin kamu termasuk yang ingin memakai cincin kawin di hari bahagia.
Namun, jangan sampai salah saat kamu menentukan cincin berlian. Jangan sampai cincinnya tidak sesuai selera atau kamu tidak memahami cara memilih berlian yang tepat. Maka dari itu, ketahui sederet cara membeli cincin kawin berlian yang tepat dengan tips-tips praktis berikut ini.
Tentunya kamu dan pasangan harus memulai untuk menentukan cincin kawin berlian dengan berbagai persiapan. Kamu dan pasangan harus mengetahui berbagai elemen penting supaya bisa mendapatkan cincin yang sesuai dengan selera. Apa saja hal pertama yang harus dilakukan?
1. Menentukan logam cincin kawin
Hal pertama yang perlu kamu dan pasangan lakukan sebelum mencari referensi cincin kawin berlian adalah dengan menentukan logam yang akan digunakan sebagai bahan utama cincin. Apakah kamu dan pasangan akan menggunakan emas? Jika iya, emas apa yang digunakan? Emas kuning, emas putih, atau dengan warna lain seperti rose gold?
Sebetulnya, jenis emas apapun akan sama indahnya dipadukan dengan berlian. Namun yang harus diperhatikan adalah harga atau budget yang kamu dan pasangan siapkan. Begitu juga jika kamu memilih logam lain untuk dijadikan bahan pembuatan cincin kawin selain emas. Misalnya kamu lebih memilih palladium, perak, atau titanium. Tentunya akan menentukan harga cincin kawin tersebut.
Tidak sedikit orang yang memiliki kulit sensitif, dimana seseorang bisa menjadi gatal, atau kulit menjadi hitam dan menimbulkan rasa tidak nyaman karena mengenakan cincin. Nah, ini juga menjadi pertimbangan penting saat menentukan logam yang akan dipakai. Jika punya kulit sensitif, pilih logam yang tidak menimbulkan alergi. Maka dari itu, menentukan jenis logam untuk cincin kawin dijadikan langkah pertama.
2. Menentukan budget cincin kawin
Setelah mengetahui jenis logam yang sesuai dengan keinginan dan kecocokan kamu dan pasangan, tentukan besaran anggaran untuk membeli cincin kawinmu. Bila kamu sudah mengetahui anggaran untuk cincin kawin, pastinya kamu akan jadi lebih mudah dalam memilih.
Apalagi di awal sebelumnya sudah menentukan bahan cincinnya. Sebetulnya harga cincin kawin juga ditentukan dengan berat berliannya. Semakin berat berlian yang digunakan, harga cincin kawin akan semakin mahal. Catatan ini harus diperhatikan saat kamu mulai menentukan berlian dan cincin kawinnya.
3. Rajin-rajin mencari referensi cincin kawin
Di zaman serba canggih seperti ini, mencari referensi cincin kawin berlian tentu bukan perkara sulit. Dengan akses internet, kamu dan pasangan dengan mudah sudah bisa menemukan beragam model cincin kawin yang bisa dicontek. Model cincin kawin juga turut menentukan banyak faktor. Pertama dari segi harga. Tentu saja semakin rumit desain yang kamu dan pasangan pilih pastinya akan semakin mahal harganya. Berikutnya kamu dan pasangan harus menyesuaikan dengan selera.
Ingat bahwa cincin kawin berlian akan dipakai dalam kehidupan sehari-hari. Kecuali jika kamu membeli cincin yang dipakai untuk perhiasan semata. Sementara cincin kawin berlian harus kamu pakai kemanapun kamu pergi. Pastinya kamu dan pasangan harus merasa nyaman memakai cincin tersebut. Jika kamu memutuskan untuk memiliki cincin kawin berlian berarti kamu siap menjadi lebih peka daripada sekadar memilih cincin kawin biasa. Pastinya kamu harus meyakini kondisi cincin nyaman, sesuai dengan keinginan kamu dari segi ukuran, bahan, dan kualitas.
Tips Memastikan Keaslian dan Kualitas dari Cincin Kawin Berlian
Nah, sebelum memutuskan untuk membeli cincin kawin berlian, tentunya kamu dan pasangan juga perlu memahami dasar-dasar mengenai berlian. Langkah ini harus kamu dan pasangan ketahui sebelum memilih dan membeli cincin berlian adalah mengetahui seputar berlian itu sendiri. Sebagai barang berharga, tentunya kamu dan pasangan tidak mau mendapatkan berlian yang jelek atau bahkan palsu, bukan?
Jika memang kamu ingin membeli cincin kawin dengan batu permata berlian, pastikan kualitas berliannya dengan memastikan 4 C, yaitu : Cut, Color, Clarity dan Carat. Empat elemen ini merupakan standar internasional yang wajib diketahui sebelum kamu dan pasangan membeli berlian.
Memastikan keaslian berlian dengan 4C
- Cut
Sesuai namanya, cut berbicara soal potongan dari berlian itu sendiri. Untuk Cut, ada beberapa standarisasi yang digunakan oleh GIA (Gemological Institute of America). Tentunya standar ini untuk memastikan kualitas potongan berlian. Ada level potongan berlian yang tersedia dari yang tertinggi yaitu Excellent, Very Good, Good, Fair, serta Poor.
Pastikan bahwa berlian kamu memiliki potongan Excellent, Very Good, atau Good. Apabila kamu mendapat tawaran cincin berlian dengan potongan di bawah Good, lebih baik untuk menolak tawaran tersebut karena akan menjadikan cincin berlian yang sia-sia. Kamu bisa memilih potongan berlian sesuai dengan keinginan. Ada yang berbentuk bulat atau mungkin yang lebih unik yaitu pear. - Color
Color atau warna berlian terbagi dalam beberapa tingkatan yaitu D-F yaitu putih ; G-J yaitu hampir tidak memiliki warna ; K-M yaitu kekuning-kuningan ; N-R adalah kuning sangat terang; dan S-Z yaitu kuning terang. Ada yang berpendapat bahwa semakin bening suatu berlian maka harganya akan semakin mahal. Kamu bisa memilih berlian di kisaran D-F atau G-I.
- Clarity
Saat melihat sebuah berlian tentunya kamu takjub bukan akan kejernihan yang dimiliki berlian tersebut? Nah, faktor ini juga penting dalam menentukan cincin kawin berlian. Clarity adalah kejelasan atau kejernihan dalam berlian. Menurut GIA skala kejernihan berlian yaitu Flawless, Internal Flawless, VVS1, VVS2, VS1, dan VS2. Agar cincin kawin kamu mendapatkan berlian yang terbaik, memilih berlian pada tingkat VS1 atau VS2 adalah hal yang tepat. Kejernihan skala VS1 atau VS2 nyaris tanpa cacat dan bisa dilihat dengan mata telanjang.
- Carat
Carat adalah satuan berlian. Seperti yang kamu ketahui bahwa berlian dijual berdasarkan berat, bukan dilihat dari besar volume. Satu karat biasanya bernilai 0,2 gram atau 200 mg. Pastinya semakin besar carat yang dipilih maka harganya akan semakin mahal.
Ada beberapa tips yang perlu kamu perhatikan mengenai empat elemen ini. Jika kamu memang menginginkan cincin kawin berlian, fokuslah memilih berlian yang memiliki potongan (cut) , warna (color) , dan kejernihan (clarity) terbaik, daripada sekadar mementingkan berat (carat) saja. Sebab, berlian yang memiliki karat besar tidak selalu memiliki kualitas baik.
Ternyata ada banyak hal penting yang perlu diperhatikan sebelum memilih cincin kawin berlian. Maka dari itu, kamu dan pasangan jangan hanya melihat berlian yang besar dan mahal saja. Tapi ada faktor lain yang perlu diperhatikan. Jangan lupa membeli di toko yang terpercaya untuk memastikan keaslian dari berlian tersebut.