perhiasan bukan emas

Perhiasan Selain Emas yang Harus Kamu Punya!

Perhiasan selain emas memang kurang menjadi pilihan utama bagi semua orang karena tidak mempunyai nilai yang lebih seperti halnya perhiasan emas.

Padahal, perhiasan bukan emas ini mempunyai daya tarik yang tidak kalah dari perhiasan emas. Selain itu, juga mempunyai harga yang murah sehingga terjangkau untuk dibeli.

Ketersediaan perhiasan bukan emas juga masih banyak, dan tidak terbatas sehingga kamu tidak perlu khawatir dalam membeli. Begitu juga dalam membersihkan, kamu pun tidak perlu repot-repot dalam membersihkannya.

Lalu apa saja perhiasan selain emas itu yang bisa menjadi barang untuk investasimu di kemudian hari?

Perak

Perak memang selalu menjadi pilihan kedua selain emas. Dalam olahraga pun perak selalu diberikan kepada yang kalah di pertandingan final.

Meski begitu, kamu tidak perlu menyangsikan bentuk perhiasan dari logam yang satu ini karena ternyata ia mempunyai harga yang terjangkau dibandingkan dengan emas.

Ciri khasnya adalah halus dan berkilau serta mempunyai tingkatan sesuai kualitas. Perhiasan perak murni mempunyai kandungan perak 99,9% .

Sedangkan perak sterling yang biasanya dipadukan dengan tembaga dan perak argentum memiliki sifat anti-noda dan bersifat lebih kasar dari perak sterling.

Titanium

Titanium bisa kamu jadikan sebagai alternatif untuk menggantikan perhiasan emasmu karena memiliki sifat yang ringan, kuat, berkilau, dan tahan korosi dengan densitas yang paling tinggi

Sifat inilah yang membuat Titanium unggul dari logam-logam lain. Keuntungan lainnya adalah apabila perhiasanmu dari titanium, perhiasanmu itu memiliki ketahanan yang sangat baik dan mampu menyesuaikan diri dengan beberapa larutan yang sifatnya merusak.

Perunggu

Selain perak, perunggu juga yang paling dikenal oleh banyak orang terutama di ajang olahraga terutama untuk mereka yang mendapat juara ketiga.

Ciri dari perhiasan perunggu adalah mempunyai warna dan tekstur yang menarik, serta bisa tahan lama.

Palladium

Perhiasan selain emas lainnya yang bisa kamu gunakan adalah palladium yang mempunyai kelebihan anti-pudar.

Selain itu, palladium punya kemampuan untuk dipadukan dengan logam lain, dan malah dijadikan sebagai perhiasan untuk pernikahan. Tapi harganya bisa mahal jika stoknya terbatas atau langka.

Timah

Perhiasan dari timah biasanya adalah cincin dan liontin dengan ciri berupa kilau yang memesona dan elegan.

Sifat timah sendiri tidak mudah teroksidasi dalam udara dan tahan karat. Hal ini yang menjadikan timah banyak ditemukan dalam campuran logam untuk mencegah karat.

Karatium

Nama karatium sebagai perhiasan bukan emas memang belum begitu familiar karena penggunaannya yang juga jarang.

Padahal perhiasan campuran dari emas dan perak ini memiliki keunggulan seperti tidak akan luntur. Selain itu, ia mempunyai sifat anti noda. Karatium dibuat sebagai permintaan untuk kebutuhan logam yang murah.

Nah, itulah macam-macam perhiasan selain emas yang bisa kamu koleksi untuk kamu jadikan investasi untuk ke depannya sesuai dengan kebutuhan.

Hal ini supaya kamu tidak selalu terpaku pada emas yang harganya terus melambung jauh dan mahal terutama pada saat pandemik Corona sehingga kamu akan sulit mendapatkannya.

Namun apabila kamu ingin mendapatkan perhiasan emas asli dengan harga terjangkau serta berlian bersertifikat, silakan klik dan kunjungi perhiasan emas Vnco Jewellery ya!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *