Memiliki model cincin emas yang unik tentunya menjadi kebanggan tersendiri untuk kamu yang memang gemar mengoleksi berbagai macam perhiasan khususnya cincin. Tidak hanya dari Indonesia, tetapi juga dari seluruh dunia.
Selain unik, cincin tersebut juga mempunyai ciri khas tersendiri, dan tentu saja memiliki harga yang eksklusif. Bagi kamu yang bisa mengoleksinya tentu merupakan sebuah pencapaian luar biasa, namun bila belum memiliki, kamu bisa menyimpan artikel ini untuk inspirasi model cincin emas unik apabila kamu nanti ingin memilikinya.
Di bawah ini ada beberapa cincin unik dari berbagai negara yang mempunyai ciri khas satu sama lain sehingga tidak akan ditemukan di tempat atau lain. Apabila kamu sedang berkunjung ke salah satu dari beberapa negara di bawah ini, tidak ada salahnya untuk membeli dan memilikinya guna menambah koleksi perhiasan kamu.
Prancis
Negara pertama yang mempunyai ciri khas unik pada perhiasannya adalah Prancis. Sebagai kiblat mode dunia, kamu tidak perlu lagi meragukan kualitas Prancis sebagai penghasil banyak tren untuk perhiasan dan berbusana.
Negara yang terletak di Eropa Barat ini mempunyai cincin yang berbentuk tidak terlalu mencolok atau berlebihan. Namun, tetap menampikan kesan yang cantik dan modis serta elegan bagi yang memakainya.
Cincin dari Prancis juga mempunyai ciri khas potongan unik beserta narasi, motif, dan aneka permata yang disematkan pada perhiasan sehingga menjadikannya begitu berkelas. Kesan feminin juga akan terlihat pada cincin dari Prancis ini. Untuk merek, brand ternama pembuat cincin yang terkenal di Prancis adalah Van Cleef & Arpels.
Austria
Negara kedua yang juga mempunyai ciri khas unik pada perhiasan cincinnya adalah Austria. Negara tetangga Jerman di sebelah selatan ini akrab dengan merek bernama Swarovski yang terkenal sebagai merek perhiasan kristal dengan produk-produk yang tidak perlu diragukan lagi.
Kualitas yang tidak perlu diragukan lagi ini tentu saja sebanding desain mewah yang dibalut dengan kristal yang indah. Desain ini tentu saja membuat yang memakainya akan tampak cantik, elegan, dan sangat berkesan. Karena itu, cincin unik dari Austria ini juga bisa dipakai sebagai cincin pernikahan.
Yunani
Sebagai salah satu negara di Eropa yang memengaruhi kebudayaan Eropa modern dengan karya seni yang bernilai tinggi, dan sering dijadikan sebagai rujukan, Yunani juga mempunyai hal yang sama pada perhiasan emas unik yang mereka miliki.
Cincin dari Yunani biasanya memiliki ciri khas berupa motif-motif klasik yang diangkat dari mitologi mereka yang legendaris tersebut lalu dimasukkan ke dalam pembuatan perhiasan mereka. Hal ini tentu saja membedakan cincin Yunani dengan cincin-cincin dari negara lain.
Merek yang terkenal di negara ini adalah Noilence yang dalam setiap produknya mampu memadukan gaya tradisional dan modern dengan sentuhan khas Yunani sehingga tercipta harmoni yang begitu indah.
Rusia
Negara lain yang juga terkenal dengan model unik pada cincin emasnya adalah Rusia. Ciri uniknya adalah kebanyakan cincin di Rusia dibuat dari bahan palladium. Hal tersebut tidaklah mengherankan karena Rusia sendiri merupakan produsen palladium terbesar di dunia selain Amerika Serikat dan Kanada.
Jenis logam ini merupakan logam dengan titik lebur terendah. Warnanya putih dan mempunyai bahan yang begitu kuat sehingga tahan lama jika digunakan sebagai perhiasan. Tidak seperti negara-negara Eropa lainnya, cincin terutama cincin kawin dipakai pada jari manis sebelah kanan.
Belanda
Sebagai salah satu negara di Eropa yang mempunyai ikatan historis yang kuat dengan Indonesia, Belanda juga mempunyai ciri khas unik pada perhiasan emasnya. Ciri khas itu adalah desain bunga tulip yang menonjol pada perhiasan.
Bunga tulip sendiri merupakan bunga yang memang populer di Belanda, dan sering digunakan sebagai simbol-simbol dalam berbagai perayaan tradisional di sana. Selain bunga tulip, ciri khas lainnya adalah garis dan bulatan yang membuat cincin dari Belanda ini begitu berkesan.
Turki
Bagi sebagian besar orang, Turki terkenal akan karpetnya yang berkualitas. Namun, selain itu, Turki juga mempunyai perhiasan yang tidak kalah uniknya. Keunikan pada perhiasan Turki adalah banyak turquoise, atau batuan warna biru yang terlihat cantik dan mengagumkan. Selain turquoise ada juga perhiasan yang dibuat dari onyx dan black onyx.
Spanyol
Spanyol yang terkenal sebagai negara dengan tradisi adu bantengnya juga mempunyai ciri khas unik pada perhiasan mereka. Ciri khas itu adalah cincin berwarna hitam dengan hiasan dari emas yang terlihat memukau dan indah.
Teknik pembuatan cincin ini menggunakan teknik damascene, yaitu teknis menghias logam baja yang biasanya berwarna hitam dengan emas dan perak. Tampilan pada cincin ini membuatnya berbeda dari yang lain.
Maroko
Negara terakhir yang mempunyai ciri khas unik pada perhiasannya adalah Maroko yang terletak di Afrika Utara. Negara yang juga dikenal sebagai Maghribi dalam bahasa Arab ini mempunyai perhiasan emas berkualitas tinggi, dan di sana perhiasan emas dianggap sebagai lambang kesejahteraan.
Orang Maroko akan menyebut perhiasan emas mereka dengan nama Fatima’s Hand yang merupakan simbol tangan anak perempuan Nabi Muhammad SAW. Perhiasan ini sekilas seperti perhiasan pada umumnya karena berbentuk cincin, gelang, dan kalung namun menggunakan hiasan berbentuk tangan.
Hiasan berbentuk tangan ini dipercaya akan dapat membawa keberuntungan dan perlindungan bagi yang memakainya. Tentu saja adanya hiasan tangan membuat perhiasan emas dari Maroko benar-benar begitu berbeda.
Itulah beberapa negara yang mempunyai model cincin emas unik, dan telah menjadi ciri khas yang tidak bisa ditiru satu sama lain. Ciri khas ini juga menjadi identitas pada perhiasan emas di negara-negara tersebut.
Kamu juga bisa membuat model cincin emas unik seperti di atas, bahkan lebih unik lagi karena v&Co Jewellery menyediakan cincin custom yang bisa kamu desain sendiri. Untuk informasi lebih lanjut, yuk hubungi Jewellery Consultan V&Co Jewellery!